Puskesmas Sawah Besar
Puskesmas ini berada di wilayah kota administrasi Jakarta Pusat. Awalnya merupakan sebuah Rumah Bersalin yang terletak di Jalan Saman Hudi Kelurahan Pasar Baru atau lebih dikenal dengan “Rumah Bersalin Pintu Besi”. Selanjutnya pada tahun 1975 pindah ke Jalan Dwi Warna dan berganti nama dengan “Puskesmas Sawah Besar” yang tidak hanya melayani persalinan tetapi juga melayani rawat jalan. Bentuk bangunan awal Puskesmas Sawah Besar berbentuk rumah tinggal kemudian dilakukan renovasi total sehinggga menjadi bangunan dengan 3 lantai disertai pelayanan yang lebih lengkap.
Pada bulan Juli 2012 dilakukan renovasi total kembali kemudian di awal tahun 2014, Puskesmas Sawah Besar menempati gedung baru. Gedung baru tersebut terdiri dari 6 lantai yang dilengkapi layanan poli, perawatan bersalin, rawat inap serta fasilitas yang lebih lengkap.
Visi
"Menjadi Puskesmas Terbaik Kebanggaan DKI Jakarta Yang Bersama Masyarakat Mewujudkan Budaya Sehat dan Mandiri"
Misi
- Menjalin hubungan kerjasama yang harmonis dengan lintas sektoral dan masyarakat dalam mewujudkan budaya sehat dan mandiri.
- Meningkatkan akses dan mutu pelayanan yang berorientasi pada kepuasan masyarakat.
- Meningkatkan sarana dan prasarana dengan standar mutu berbasis teknologi.
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas sumber daya manusia secara terus menerus.
- Menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan kekeluargaan.
Tata Nilai
"Integritas, Profesional, Akuntabel, Sinergis, Visioner"
Motto
Sahabat Menuju Sehat dan Produktif